PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG

Authors

  • Benny Usman

DOI:

https://doi.org/10.31851/jmwe.v5i1.2762

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi dan disiplin kerja secara bersama-sama dengan prestasi kerja karyawan Universitas PGRI Palembang. Alat analisis yang digunakan adalah Regresi berganda dan korelasi.

Hipotesis yang diajukan adalah (1). Diduga motivasi mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja karyawan Universias PGRI Palembang. (2). Diduga disiplin kerja mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja karyawan Universias PGRI Palembang. (3). Diduga motivasi kerja dan disiplin kerja mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja karyawan Universias PGRI Palembang.

Populasi penelitian ini adalah seluruh pegawai Universitas PGRI Palembang yang berjumlah 373 orang, sedangkan sample diambil berjumlah 60 orang dengan teknik random sampling.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara bersama-sama atau simultan terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara motivasi dan disiplin kerja dengan prestasi kerja karyawan Universitas PGRI Palembang.

 

Kata Kunci : Motivasi, Disiplin kerja, Prestasi kerja

Downloads

Published

2019-03-28