PENGARUH KOMPENSASI FINANSIAL LANGSUNG TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PERUSAHAAN DAERAH PRODEXIM (BUMD) PROVINSI SUMATERA SELATAN

Authors

  • Edduar Hendri

DOI:

https://doi.org/10.31851/jmwe.v11i1.3583

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh dari kompensasi finansial langsung yang terdiri dari gaji, upah dan insentif terhadap kinerja karyawan pada Perusahaan Daerah Prodexim (BUMD) Provinsi Sumatera Selatan. Dalam penelitan ini yang menjadi populasi adalah semua karyawan pada Perusahaan Daerah Prodexim (BUMD) Provinsi Sumatera Selatan sejumlah 70 orang dan sekaligus sebagai sampel penelitian. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS 17.0 for windows.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kompensasi finansial langsung berupa gaji, upah dan insentif secara simultan/bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerj karyawan Pada Perusahaan Daerah Prodexim (BUMD) Provinsi Sumatera Selatan. 2) Variabel gaji secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Pada Perusahaan Daerah Prodexim (BUMD) Provinsi Sumatera Selatan. 3) Variabel upah secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Pada Perusahaan Daerah Prodexim (BUMD) Provinsi Sumatera Selatan. 4). Variabel insentif secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan Pada Perusahaan Daerah Prodexim (BUMD) Provinsi Sumatera Selatan. Hal ini bisa dilihat dari hasil uji hipotesis diperoleh nilai thitung semuanya lebih besar dibandingkan dengan ttabel pada taraf nyata 0,05.

 

Kata kunci        :           Gaji, Upah, Insentif dan Kinerja karyawan

Downloads

Published

2014-02-15