Pengaruh Penempatan, Beban Kerja dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Pegawai Pada Polrestabes Palembang

Authors

  • Muhammad Kurniawan
  • Benny Usman
  • Joni Iswan
  • Suci Novia Rahmadani

DOI:

https://doi.org/10.31851/jmwe.v18i3.6659

Abstract

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Penempatan, Beban Kerja dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Pegawai Pada Polrestabes Palembang. Populasi dalam penelitian ini adalah 57 pegawai yang merupakan pegawai di bagian sumda pada Polrestabes Palembang. Sampel pada penelitian ini menggunakan metode dengan rumus sampling jenuh dengan pegawai berjumlah 57 orang. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear sederhana, analisis regresi linear berganda,koefisien korelasi, koefisien determinasi, uji T dan uji F dengan menggunakan program SPSS For Windows versi 23. Hasil pengujian hipotesis uji t secara parsial antara variabel Penempatan terhadap Kinerja Pegawai  diperoleh nilai sig 0,000 < 0,05. Maka disimpulkan ada pengaruh yang signifikan antara Penempatan terhadap Kinerja Pegawai. Hasil uji t untuk variabel Beban Kerja terhadap Kinerja Pegawai diperoleh nilai sig 0,001 < 0,05. Maka dapat disimpulkan ada pengaruh yang signifikan antara variabel Beban Kerja terhadap Kinerja Pegawai. Hasil uji t untuk variabel Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Pegawai diperoleh nilai sig 0,000 < 0,05, maka dapat disimpulkan ada pengaruh yang signifikan antara variabel Motivasi Kerja terhadap Kinerja Pegawai pada Polrestabes Palembang. Sedangkan hasil Penelitian uji F untuk variabel Penempatan, Beban Kerja dan Motivasi Kerja terhadap Kinerja Pegawai diperoleh nilai sig 0,000 < 0,05 maka menunjukkan ada pengaruh yang signifikan antara Penempatan, Beban Kerja dan Motivasi Kerja secara bersama-sama terhadap Kinerja Pegawai pada Polrestabes Palembang.

Kata Kunci : Penempatan, Beban Kerja, Motivasi Kerja dan Kinerja Pegawai.

 

ABSTRACT

This study aims to determine the effect of placement, workload and work motivation on employee pervomance in Polrestabes Palembang. Population in this study is 57 employee who is an employee in the sumda section of Polrestabes Palembang. the sample in this study used the saturated sampling jenuh method with employees amounting to 57 person. Method of data collection is done by using a questionnaire. Technical analysis of the data used is simple linear regression analysis, multiple linear regression analysis, correlation coefficient, coefficient of determination, uji t and uji f by using the program for windows versi 23. Results testing hypothesis uji t partially between the placement variable and employee performance, the value of sig 0,000 < 0,05. It is concluded that there is a significant influence between placement on employee performance. This uji t for the workload variable on employee performance, the value of is obtained sig 0,001 < 0,05. It is concluded that there is a significant effect  between the workload variable on employee performance. This uji t for the work motivation variable on employee performance, the value of is obtained sig 0,000 < 0,05, it can be concluded that there is a significant influence between work motivation variable on employee performance. While the research results uji f for the variable of placement, workload and work motivation on employee performance, the value of is obtained sig 0,000 < 0,05 it shows that there is a significant influence between the variable of placement, workload and work motivation together on employee performance at Polrestabes Palembang.

Keywords : placement, workload, work motivation and employee performance

References

Busro, M. (2018). Teori-Teori Sumber Daya Manusia. jakarta: Prenamedia Group.

Hasibuan, M. S. (2015). Organisasi Dan Motivasi . Jakarta: PT Bumi Aksara.

Hannani, A. (2016). Analisis Fitokimia. Jakarta: Kedokteran EGC.

Mondy. (2015). manajemen sumber daya manusia. jakarta: erlangga.

Priyatno, D. (2018). SPSS Panduan Mudah Olah Data Bagi Mahasiswa Dan Umum. Yogyakarta: Andi.

Sinambela, L. P. (2017). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Siregar, S. (2014). Metode Penelitian Kuantitatif. Jakarta: PT. Fajar Interpratama Mandiri.

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif Dan R&D . Bandung: Alfabeta.

Suparyadi. (2015). Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: Andi.

Tohardi, A. (2016). Pemahaman Praktis Manajemen Sumber Daya Manusis. Bandung: CV Mandar Maju.

Tarwaka. (2017). dasar-dasar pengetahuan ergonomi dan aplikasi ditempat kerja . surakarta: harapan press.

Wibowo. (2014). Manajemen Kinerja. Jakarta: PT. Raja Gravindo Persada.

Downloads

Published

2021-10-10