Pengaruh Skeptisisme Profesional Auditor, Kompetensi Auditor, dan Pengalaman Auditor Terhadap Pendeteksian Kecurangan (Survei Pada Kantor Akuntan Kota Palembang)

Authors

  • Welly Welly
  • Rosalina Ghazali
  • Ida Zuraidah

DOI:

https://doi.org/10.31851/jmwe.v19i2.8942

Abstract

ABSTRAK

 

Penelitian ini merupakan penelitian auditing, yang menjadi focus permasalahan dalam penelitian ini adalah apakah varibael skeptisisme professional auditor, kompetensi auditor dan pengalaman auditor berpengaruh terhadap pendeteksian kecurangan pada Kantor Akuntan Publik di kota Palembang. Adapun tujuan khusus dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui secara rinci pengaruh dari masing-masing variable yaitu skeptisisme professional auditor, kompetensi auditor dan pengalaman auditor memiliki pengaruh terhadap pendeteksian kecurangan pada auditor yang bekerja di Kantor Akuntan Publik (KAP) di Kota Palembang. Asosiatif merupakan jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yang bertujuan menghubungkan antar variable dan mencari pengaruhnya. Data primer digunakan dalam penelitian ini dengan teknik pengumpulan data dengan kuesioner. Kuesioner dibagiakan kepada auditor yang bekerja di KAP dengan menggunakan metode purposive sampling. Metode analisis yang digunakan meliputi kuantitatif dengan langkah sebagai berikut, melakukan uji validitas dan reabilitas terhadap kuesioner, melakukan uji normalitas, uji asumsi klasik, uji hipotesis dan uji analilisi regresi berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa semua variable penelitian yaitu skeptisisme professional auditor, kompetensi auditor dan pengalaman auditor mempengaruhi pendeteksian kecurangan pada Kantor Akuntan Publik di Kota Palembang. Besarnya pengaruh tersebut adalah sebesar 34,80% sedangkan sisanya dipengarauhi factor lain diluar penelitian.

 

Kata Kunci: Skeptisisme Profesional, Kompetensi, Pengalaman Auditor, Pendeteksian Kecurangan

 

 

ABSTRACT

 

This research was an auditing research, which was the focus of the problem in this study is whether the variables of professional auditor skepticism, auditor competence and auditor experience affect the detection of fraud at the Public Accounting Firm in Palembang. The specific purpose of this study was to determine in detail the effect of each variable, namely professional auditor skepticism, auditor competence and auditor experience, which have an influence on fraud detection in auditors working at Public Accounting Firms (KAP) in Palembang City. Associative was a type of research used in this study which aims to connect between variables and look for their influence. Primary data used in this study with data collection techniques with a questionnaire. Questionnaires were distributed to auditors working at KAP using purposive sampling method. The analytical method used includes quantitative with the following steps, conducting validity and reliability tests on the questionnaire, conducting normality tests, classical assumption tests, hypothesis testing and multiple regression analysis tests. The results show that all research variables, namely professional auditor skepticism, auditor competence and auditor experience affect the detection of fraud at the Public Accounting Firm in Palembang City. The magnitude of this influence is 34.80% while the rest is influenced by other factors outside the study.

 

Keywords: Professional Skepticism, Competence, Auditor Experience, Fraud Detection

References

Arum,Ardianingsih.2018.Audit Laporankeuangan.Jakarta: Bumi Askara.

Aviani,Sanjaya,.2017.Pengaruh Skeptisisme Profesional,Independensi, Kompetensi,PelatihanAuditor,DanResikoAuditTerhadapTanggungJawabAuditorDalamMendeteksiKecurangan.JurnalAkuntansiBisnis, Vol.15, No. 1.

Betri,Sirajudiddin.2018.AkuntansiForensikdanAuditInvestigasi.Palembang:UniversitasMuhammadiyahPalembang.

Fandy,Tjiptono.2021.Auditing. Yogyakarta:Tmbooks.

IdaAyuIndiraBiksa,danDewaNyomanWiratmaja.2016.PengaruhPengalaman,Indepedensi, Skeptisme Profesional AuditorPada PendeteksianKecurangan. E-JurnalAkuntansiUniversitasUdayanaVol.17.3.

Kadek Gita Arwinda Sari, Made Gede Wirakusuma, dan Ni Made Dwi Ratnadi. 2018.Pengaruh Skeptisisme Profesional, Etika, Tipe Kepribadian, Kompensasi, DanPengalamanPadaPendeteksianKecurangan.E-JurnalEkonomi dan Bisnis7.1.

Muhammad , Rafnes dan NoraHilmia Primasari. 2020. Pengaruh Skeptisisme Profesional,Pengalaman Auditor, Kompetensi Auditor Dan Beban Kerja Terhadap PendeteksianKecurangan.JurnalAkuntansidanKeuanganVol. 9 No. 1.

Sopia, Gede Krisna Cahya Pan, Ni Nyoman Ayu Suryandari, dan Aa Putu Gde Bagus ArieSusandya. 2021. Pengaruh Pengalaman Auditor, Independensi, ProfesionalismeAuditor, Kompetensi Dan Beban Kerja Terhadap Pendeteksian Kecurangan. JurnalKharismaVol. 3No. 2.

Sukrisno,Agoes.2019.Auditing:PetunjukPraktisPemeriksaanAkuntanolehAkuntanPublik.Jakarta:Salemba Empat.

Wibowo.2016.ManajemenKinerja.Jakarta:Erlangga.

Zimbelman,Mark.2014.Akuntansi Forensik.Jakarta:Salemba Empat.

Downloads

Published

2022-07-05