RUMAH TRADISONAL DI DESA ULAK PANDAN SEBAGAI SUMBER PEMBELAJARAN SEJARAH

Authors

  • Kusnadi Leo Mahasiswa Program Studi Pendidikan Sejarah, FKIP Universitas PGRI Palembang

DOI:

https://doi.org/10.31851/kalpataru.v2i1.1316

Keywords:

Rumah Tradisional, Desa Ulak Pandan, Pembelajaran Sejarah

Abstract

Rumah tradisonal di desa Ulak Pandan kecamatan Semidang Aji Baturaja memiliki nilai sejarah dan nilai budaya yang tinggi. Rumah Aji sebagai rumah adat suku Aji Sub suku Melayu Ogan menjadi saksi perjalanan sejarah selama ratusan tahun. Permasalahan penelitian ini adalah : (1) Bagaimanakah ragam rumah tradisonal di desa Ulak Pandan, (2) Bagaimanakah nilai sejarah dan nilai budaya rumah tradisonal di desa Ulak Pandan. Metode penelitian yang digunakan adalah Metode Deskriptif Kualitatif. Simpulan penelitian: (1) Rumah tradisonal di desa Ulak Pandan merupakan rumah tradisonal yang dibeli langsung dari daerah Iliran dan ada yang dibuat di Uluan. (2) Ragam rumah tradisonal yang ada di desa Ulak Pandan merupakan rumah yang berdiri diatas tiang dan juga batu-batu besar atau dengan kata lain ragam bentuk rumah Uluan semuanya berbentuk rumah panggung, sebagai bentuk kearifan lokal menghindari dari bencana alam.

Downloads

Additional Files

Published

2018-04-11