TEMUAN SEJARAH DI DESA SAKO KECAMATAN RAMBUTAN SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN SEJARAH LOKAL

Authors

  • Aan Suriadi Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP Universitas PGRI Palembang

Abstract

Temuan sejarah di Desa Sako Kecamatan Rambutan sebagai media pembelajaran sejarah lokal. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah nilai sejarah apa dari temuan sejarah di desa Sako kecamatan Rambutan Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan yang dapat di jadikan sebagai media pembelajaran sejarah lokal. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai sejarah dari temuan sejarah di desa Sako kecamatan Rambutan Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan yang dapat di jadikan sebagai media  pembelajaran sejarah lokal. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif  kualitatif. Teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan dalam penelitian ini adalah dokumentasi, observasi dan studi pustaka. Pengujian data dalam penelitian ini menggunakan teknik triangulasi data. Hasil penelitian ini dianalisis dengan menggunakan model analisis interaktif. Dari hasil penelitian dan pembahasan menunjukkan bahwa desa Sako sangat kaya akan data-data arkeologi dari masa kerajaan Sriwijaya, Kesultanan Palembang Darussalam, hingga masa-masa kolonial yang masih belum banyak tersentuh oleh penelitian. Data arkeologi tersebut harus cepat-cepat diselamatkan agar tidak kehilangan data-data sejarah lokal, mengingat data-data tersebut berada dilahan proyek.

 

Keywords- Temuan Sejarah, Fosil, Moluska, Media Pembelajaran Sejarah Lokal

References

Wouthuyzen S, Sapulete D. 1994. Keadaan wilayah pesisir di Teluk Kotania, Seram Barat pada masa lalu dan sekarang : suatu tinjauan. J Perairan Maluku dan sekitarnya 7: 1-18.

Kasasiah A, DI Hartoto, F Yulianda, Haryono, dan M Marzuki 2009: Pedoman Penilaian Kerusakan habitat Sumberdaya Ikan di Perairan Daratan , 92. Jakarta : Dirjen Kelautan, Pesisir dan Pulau pulau Kecil, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI.

Arsyad, Azhar. 2013. Media Pembelajaran. Jakarta: Rajagrafindo Persada.

Chairunisa, Eva Dina, Sholeh Kabib. 2015. Kalpataru Jurnal Sejarah Dan Pembelajaran Sejarah. Program Studi Pendidikan Sejarah:Volume1, Nomor 1.

Colvin, Leslie., Speare, Emma. 2004. The Usborne Living Word Encyclopedia Tumbuhan, Hewan, dan Alam. Jakarta: PT Gading Inti Prima.

Kanang, Suadi. 2010. Sejarah Desa Dan Masa Pemerintahan Desa Sako Jilid 1. Banyuasin:Kepala Desa Sako.

Downloads

Published

2018-07-19