Evaluasi Instalasi Pengolahan Air Lindi Di Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS) Simpang Kandis Kabupaten Ogan Komering Ulu

Authors

  • Enda Kartika Sari Universitas Baturaja
  • Lucyana Lucyana Universitas Baturaja

DOI:

https://doi.org/10.31851/deformasi.v6i1.5510

Keywords:

air lindi, instalasi pengolahan, tempat pembuangan akhir sampah

Abstract

ABSTRAK 

Air lindi  merupakan air dengan konsentrasi kandungan organik yang tinggi, terbentuk dalam landfill akibat adanya air hujan yang masuk. Cairan ini sangat berbahaya karena selain kandungan organiknya tinggi, juga mengandung unsur logam (seperti Zn, Hg). Setiap hari volume sampah yang dihasilkan di Kabupaten Ogan Komering Ulu mencapai sekitar 180 m3 perhari atau sampah mencapai 50 ton/harinya. Air lindi yang dihasilkan di bak penambungan semakin banyak dan berlimpah apalagi bila hujan terjadi terus menerus. Semakin bertambahnya timbunansampah setiapharinyaakan mempengaruhikinerja instalasi saluran air lindi,dan berpengaruh terhadap penampungandebitairlindiyangdihasilkandariTPAS Simpang Kandis Kabupaten Ogan Komering Ulu. Tujuan penelitian adalah untuk mengevaluasi instalasi pengolahan air lindi di TPAS Simpang Kandis Kabupaten Ogan Komering Ulu. Pengolahan dan analisis data yang dilakukan adalah menghitung besarnya debit lindi yang dihasilkan dari TPAS Simpang Kandis, dengan melakukan pengukuran secara langsung serta melakukan perhitungan debit lindi dengan metode rasional, mengevaluasi kondisi instalasi pengolah lindi eksisting, dan kinerja dari instalasi pengolah lindi dan mengoptimalisasi instalasi pengolah lindi TPAS Simpang Kandis Kabupaten Ogan Komering Ulu. Hasil yang didapatkan kondisi sampah dan air lindi TPAS Simpang Kandis Kabupaten Ogan Komering sudah melebihi dinding geotekstil. Pipa yang di rancang untuk kepermukaan tidak semuanya muncul di permukaan. Penimbunan tanah, waktu dan tinggi atau volume sampahnya tidak sesuai dengan Standar Operational yang sudah direncanakan

References

Abrauw, A. E. S. (2019). Studi Operasional Pengelolaan Limbah Cair Lindi (Leachet) pada TPA Control Landfill Koya Koso. DINAMIS, 16(1, Juli), 1-10.

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten OKU. 2019.

Pichtel, J. 2005. Waste, Its Origin, Its Destination. Amerika Serikat: CRC Press

Saleh, C., & Purnomo, H. (2014). Analisis Efektifitas Instalasi Pengolahan Limbah Lindi Di TPA Supit Urang Kota Malang. Jurnal Teknik Pengairan: Journal of Water Resources Engineering, 5(1), 103-109.

Vaccari, M., Vinti, G., & Tudor, T. (2018). An analysis of the risk posed by leachate from dumpsites in developing countries. Environments, 5(9), 99.

Wijaya, F. A. (2018). Studi Perencanaan Instalasi Pengolahan Limbah Lindi Pada TPA Blandongan Kota Pasuruan (Doctoral dissertation, University of Muhammadiyah Malang).

Downloads

Additional Files

Published

2021-06-30

How to Cite

Sari, E. K., & Lucyana, L. (2021). Evaluasi Instalasi Pengolahan Air Lindi Di Tempat Pembuangan Akhir Sampah (TPAS) Simpang Kandis Kabupaten Ogan Komering Ulu. Jurnal Deformasi, 6(1), 33–41. https://doi.org/10.31851/deformasi.v6i1.5510