Hubungan Batas Cair Dan Indeks Plastisitas Tanah Lempung Disubstitusi Pasir Terhadap Nilai Kohesi Tanah Pada Uji Geser Langsung
DOI:
https://doi.org/10.31851/deformasi.v7i2.8603Keywords:
Tanah Lempung, Pasir, Uji Geser Langsung, Indeks Plastisitas, Batas CairAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sifat fisik dan sifat mekanik tanah lempung, menganalisis hubungan batas cair dan indeks plastisitas terhadap nilai kohesi (c) tanah yang telah diberi campuran pasir, dan menganalisis kuat geser tanah setelah dicampur dengan variasi campuran pasir sebesar 0%, 5%, 7,5% dan 10%. Hasil pengujian sifat fisik tanah lempung, kadar air (w) = 39,42%, berat isi tanah (γd) = 1,28 r/cm3, berat jenis (Gs) = 2,68, batas-batas Atterberg, Batas Cair (LL) = 42,72%, Batas Plastis (PL) = 25,02%, Batas Susut (SL) = 14,77%, Indeks Plastisitas (PI) = 17,70%, Analisis saringan persentase tanah lolos saringan No.200 = 52,46%. Berdasarkan klasifikasi AASHTO tanah diklasifikasikan sebagai tanah berlempung dalam kelompok A-7-6 (7) yang termasuk ke dalam tanah berlempung dengan kondisi sedang sampai buruk dan menurut sistem USCS tanah termasuk kelompok CL, lempung anorganik dengan plastisitas rendah sampai dengan sedang. Pada penelitian ini semakin kecil nilai batas cair dan indeks plastisitas akibat penambahan campuran pasir maka nilai kohesi tanah akan mengalami penurunan. Pengujian kuat geser langsung sampel tanah asli τ = 0,3439 kg/cm2 dan kuat geser sampel tanah dicampur pasir 10% = 0,2842 kg/cm2. Maka dapat disimpulkan bahwa penambahan campuran pasir pada tanah lempung mengakibatkan kuat geser tanah menurun
References
Amania, A., Sarie, F., & Okrobianus, O. (2022). Pengaruh Penambahan Pasir Sirkon, Abu Kayu Dan Fly Ash Pada Tanah Lempung Terhadap Daya Dukung Dan Kuat Geser Tanah. Jurnal Publikasi Riset Orientasi Teknik Sipil (Proteksi), 3(2), 63–70. https://doi.org/10.26740/proteksi.v3n2.p63-70
ASTM (American Society for Testing and Material) D 2216-98. Amerika: ASTM International
ASTM (American Society for Testing and Material) D 2166. Amerika: ASTM International
ASTM (American Society for Testing and Material) D 422. Amerika: ASTM International
ASTM (American Society for Testing and Material) D 4318-00. Amerika: ASTM International
ASTM (American Society for Testing and Material) D 854-02. Amerika: ASTM International
ASTM (American Society for Testing and Material) D 3080. Amerika: ASTM International
Bowles, J.E. 1984. Sifat-sifat Fisis dan Geoteknis Tanah. Jakarta: Erlangga.
Das, B. M. (1993). Mekanika Tanah. (Prinsip-prinsip Rekayasa Geoteknis). Jilid I. Penerbit Erlangga, Jakarta.
Hardiyatmo, H. C. (1992). Mekanika Tanah 1. PT. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta.
Hardiyatmo, H. C. (2002). Mekanika Tanah 2. PT. Gramedia Pustaka Utama, Jakarta.
Nurdian, S., Setyanto, S., & Afriani, L. (2015). Korelasi Parameter Kekuatan Geser Tanah dengan Menggunakan Uji Triaksial dan Uji Geser Langsung Pada Tanah Lempung Substitusi Pasir. Jurnal Rekayasa Sipil Dan Disain (JRSDD), 3(1), 13-25.
Oktaviana, S. F., Sarie, F., & Hendri, O. (2021). Stabilisasi Tanah Lempung Menggunakan Campuran Abu Ampas Tebu, Semen Portland, Dan Abu Terbang Terhadap Kuat Geser Dan Daya Dukung Tanah. Jurnal Kacapuri : Jurnal Keilmuan Teknik Sipil, 4(1), 67–77. https://doi.org/10.31602/jk.v4i1.5119
Pratama, A. W., Iswan, I., & Jafri, M. (2015). Korelasi Kuat Tekan dengan Kuat Geser pada Tanah Lempung yang Didistribusi dengan Variasi Campuran Pasir. Jurnal Rekayasa Sipil dan Desain, 3(1), 157-170.
Ramadhani, T., Iswan, I., & Jafri, M. (2015). Hubungan Batas Cair dan Plastisitas Indeks Tanah Lempung yang Disubstitusi Pasir Terhadap Nilai Kohesi Tanah pada Uji Direct Shear. Jurnal Rekayasa Sipil dan Desain, 3(2), 291-302.
Rustam, R. K., Resti, A., Purwanto, H., & Muhammad, F. (2019, September). The effect of gypsum plafond waste on shear strength of soft clay soil. In IOP Conference Series: Materials Science and Engineering (Vol. 620, No. 1, p. 012039). IOP Publishing.
Sudarman, A. R., Afriani, L., & Iswan, I. (2016). Korelasi antara Kuat Tekan Bebas dengan Kuat Tekan Geser langsung pada Tanah Lanau Disubstitusi dengan Pasir. Jurnal Rekayasa Sipil dan Desain (JRSDD), 4(2), 318-327.
Terzaghi, K., & Peck, R. B. (1987). Mekanika Tanah Dalam Praktek Rekayasa. Penerbit Erlangga, 2, 1–373.
Verdiyanti, N. E., Mukti, E. T., & Rustamaji, R. M. (2022). Hubungan Batas Cair Dan Indeks Plastisitas Terhadap Nilai Kohesi Tanah Pada Uji Direct Shear Tanah Lempung Pada Kabupaten Mempawah. JeLAST: Jurnal PWK, Laut, Sipil, Tambang, 9(1).
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License  that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.