PENGARUH LATIHAN SPLIT SQUAT JUMP DAN LATIHAN MAEGERI DARI POSISI JONGKOK TERHADAP KECEPATAN TENDANGAN MAEGERI CHUDAN PADA ATLET KARATEKA PUTERA SABUK HIJAU PERGURUAN WADOKAI DOJO KETSU 1 PALEMBANG

Authors

  • Jujur Gunawan Manullang

DOI:

https://doi.org/10.31851/hon.v1i2.1980

Keywords:

Split Squat Jump, Maegeri dari Posisi Jongkok, Kecepatan Maegeri Chudan

Abstract

Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode latihan split
squat jump dengan latihan maegeri dari posisi jongkok terhadap kecepatan maegeri chudan pada atlet karateka putera sabuk hijau perguruan wadokai dojo ketsu 1 Palembang. Penelitian ini menggunakan metode eksperiment. Hasil hipotesis pertama menunjukkan bahwa pre-test dan data post-test kecepatan maegeri chudan pada kelompok latihan split squat jump diperoleh thitung sebesar 4,14 serta ttabel sebesar 2,015 dengan ï¡ = 0,05 (t hitung > ttabel) berarti Ho ditolak
dan Ha diterima. Hipotesis kedua menunjukkan bahwa pre-test dan data post-test kecepatan maegeri chudan pada kelompok latihan maegeri dari posisi jongkok diperoleh thitung sebesar 5,45 serta ttabel sebesar 2,015 dengan ï¡ =0,05 (t hitung > t tabel) berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Hipotesis ketiga dari perhitungan ratarata dan simpangan baku diperoleh harga t hitung sebesar 0,22 serta ttabel sebesar 1,812 dengan ï¡ =0,05 (thitung > ttabel) berarti Ho diterima dan Ha ditolak.

References

Arikunto, Suharsimi. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.

Bompa, Tudor O. (1983). Power Training For Speed. Canada, York Univercity Toronto Ontario, Second Prainting.

Harsono. 1988. Choacing dan Aspek-aspek Psikologi dalam Choacing. Depdikbud. Jakarta: Dirjen Dikti P2LPTK.

James C. Radcliffe dan Robert C. Farentinos (1992). High-Powered Plyometrcs. Ulysses Press.

Nossek, Yosef. (1982). Teori Umum Latihan. Lagos: Institut Nasional Olahraga Lagos.

Sajoto, M. (1988). Pembinaan Kondisi Fisik dalam Olahraga. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.

Suharto, Ign. dkk. (2004). Perekayasaan Metodologi Penelitian. Yogyakarta: NDI Offset.

Simbolon, Bermanhot. (2014). Latihan dan Melatih Karate. Yogyakarta: Griya Pustaka.

Wahid, Abdul. (2007). Shotokan: Sebuah Tinjauan Alternatif Terhadap Aliran Karate-do Terbesar di Dunia. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Downloads

Published

2018-08-06