SURVEI TINGKAT KETRAMPILAN TEKNIK DASAR SEPAKBOLA DAN KEMAMPUAN FISIK SISWA PESERTA EKSTRAKULIKULER SEPAKBOLA DI SMP NEGERI 4 UNGARAN KABUPATEN SEMARANG TAHUN AJARAN 2010/2011
Abstract
Abstrak
Permasalahan yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimanakah tingkat ketrampilan teknik dasar sepakbola dan kemampuan fisik siswa peserta ekstrakulikuler sepakbola di SMP Negeri 4 Ungaran Kabupaten Semarang tahun 2010/ 2011. Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat ketrampilan teknik dasar sepakbola dan kemampuan fisik siswa peserta ekstrakulikuler sepakbola di SMP Negeri 4 Ungaran Kabupaten Semarang tahun 2010/ 2011.Populasi dalam penelitian ini adalah siswa peserta ekstrakulikuler sepakbola di SMP Negeri 4 Ungaran Kabupaten Semarang tahun 2010/2011 berjumlah 92 orang. Dalam penelitian ini pengambilan sample menggunakan teknik total sampling yaitu seluruh siswa peserta ekstrakulikuler sepakbola di SMP Negeri 4 Ungaran Kabupaten Semarang yang berjumlah 92 siswa.Variable dalam penelitian ini adalah tingkat ketrampilan teknik dasar sepakbola dan kemampuan fisik siswa peserta ekstrakulikuler sepakbola di SMP Negeri 4 Ungaran Kabupaten Semarang tahun 2010/ 2011. Metode pengumpulan data menggunakan tes dan dokumentasi. Selanjutnya data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif prosentase.
Setelah dilakukan analisis data mengenai teknik dasar sepakbola dan kemampuan fisik siswa peserta ekstrakulikuler sepakbola di SMP Negeri 4 Ungaran Kabupaten Semarang maka dapat diambil beberapa kesimpulan bahwa teknik dasar sepakbola siswa peserta ekstrakulikuler di SMP Negeri 4 Ungaran 68,5% termasuk dalam kategori sedang, dan 31,5% dalam kategori baik. Untuk tes kemampuan fisik diketahui bahwa 43,5 % termasuk dalam kategori kurang, 43,5% termasuk dalam kategori sedang dan 4,3% termasuk dalam kategori baik.
Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan kemampuan teknik dasar bermain sepakbola dalam kondisi baik, dan sedang hal ini dipengaruhi karena sebagian dari siswa peserta ekstrakulikuler ada yang ikut klub atau SSB, sedangkan untuk kemampuan fisik masih dalam kategori sedang hal ini dipengaruhi kurangnya latihan fisik yang diberikan pada saat latihan sepakbola. Saran yang dapat peneliti berikan antara lain bahwa kondisi fisik dan keterampilan gerak dasar pada dasarnya dapat dimiliki serta dikuasai pemain secara maksimal melalui latihan-latihan yang diprogram dan direncanakan dengan baik serta didukung dengan pertandingan-pertandingan yang terencana.
Kata Kunci : Sepak Bola, Teknik Dasar, Kemampuan Fisik