Life Skill dalam Pembelajaran Matematika

Authors

  • Nila Kesumawati

Abstract

Abstrak

Era globalisasi menuntut peserta didik memiliki bekal hidup yang berupa life skill (kecakapan hidup), yaitu memiliki keberanian dalam kemauan menghadapi problema hidup dan kehidupan yang wajar tanpa merasa tertekan. Kemudian secara kreatif menemukan solusi serta mampu mengatasinya. Prinsip pendidikan yang berorientasi pada life skill menekankan tidak sekedar akademik atau kejuruan (vokasional), tetapi ketrampilan personal dan social. Life skill dalam pembelajaran yang dimaksud di sini adalah pembelajaran dengan memasukkan unsur-unsur general life skill (kecakapan hidup umum), yaitu self awareness skill (kecakapan kesadaran diri), thinking skill (kecakapan berpikir rasional) dan social skill (kecakapan social). Aritmatika social merupakan suatu unit dari matematika yang berkaitan dengan perhitungan khususnya dalam kegiatan ekonomi, karena materi dalam aritmatika social berhubungan dengan kehidupan sehari-hari. Untuk itu diperlukan suatu konsep pengajaran yang tidak hanya memberikan hapalan-hapalan tetapi juga memberikan pengalaman belajar berupa life skill kepada peserta didik.

Published

2015-03-24