REKAYASA ALAT PENGERING SEL SURYA SERBAGUNA

Authors

  • Helmi Harris

Abstract

ABSTRAK

Invensi ini berkaitan dengan upaya menciptakan alat pengering serbaguna untuk mengeringkan berbagai produk hasil perikanan. Karena harga Bahan Bakar Gas (BBG) saat ini drastis melambung naik, begitu juga dengan harga Tarif Dasar Listrik (TDL) juga ikut naik, maka dilakukan penelitian untuk mendesain alat pengering dengan memanfaatkan sumber energi alternatif yang sebenarnya sudah disediakan oleh alam secara gratis.

Cara kerja alat adalah sebagai berikut : pada siang hari, energi matahari mengenai panel surya dan diubah menjadi energi listrik DC, kemudian masuk ke alat charger untuk melakukan pengisian batere (aki). dari batere (aki), energi listrik DC diubah menjadi energi listrik AC oleh inverter dengan tegangan sebesar 220 volt. Energi listrik 220 volt tersebut digunakan untuk memanaskan elemen pemanas di oven pengering yang telah disusun disamping rak-rak pemanas, sehingga dapat mengeringkan produk yang dikeringkan. Untuk mengatur suhu yang diinginkan sesuai dengan produk yang dikeringkan, digunakan thermosta. Saat digunakan energi listrik ini batere akan mensuplai energi listrik ke elemen pemanas alat, dan disamping itu akan terjadi pengisisan batere dari panel surya, sehingga pada saat malam hari energi batere telah penuh dan bisa mensuplai enenrgi listrik ke alat.

Alat pengering sel surya serbaguna ini memiliki keunggulan yaitu dapat digunakan pada saat panas matahari tidak ada, yang disuplai oleh energi listrik dari batere, misalnya pada saat cuaca buruk atau pada malam hari, sehingga proses pengeringan material tidak terhambat. Disamping itu juga terjadi penghematan biaya operasional, karena sumber panas berasal dari energi matahari yang disimpan dalam batere.

Diantara produk hasil perikanan yang sudah diujicobakan di Workshop Pengolahan Hasil Perikanan Universitas PGRI Palembang adalah untuk pengeringan Pelet Ikan, Pempek Kering dan Pundang Seluang.

Kata Kunci : Alat Pengering Sel Surya, Bahan Bakar Gas, Tarif Dasar Listrik, Panel Surya, Charger, Batere dan Inverter

Published

2015-10-21