MENUMBUHKAN KEBERANIAN MAHASISWA MAJU KE DEPAN MENGERJAKAN SOAL AKUNTANSI KEUANGAN MENENGAH 1 MELALUI OPTIMALISASI SATUAN PEMBELAJARAN (Penelitian Tindakan Kelas Pada Mahasiswa Program Studi Pendidikan Akunatnsi Semester 4 Universitas PGRI Palembang)
Abstract
Abstrak: Penelitian ini peneliti buat berlatar belakang dari pengalaman penelitian mengajar Mahasiswa. Jumlah Mahasiswa yang berani maju kedepan untuk mengerjakan soal atau kasus akuntansi cenderung sedikit dibawah 15%. Berdasarkan latar belakang tersebut tujuan penelitian ini adalah peningkatan jumlah Mahasiswa program studi pendidikan akuntansi semester 4 Universitas PGRI Palembang, berani maju kedepan kelas dalam pengerjaan soal atau kasus Akuntansi Keuangan Menengah 1 (AKM 1). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK), dengan menggunakan empat langkah yaitu: (1) perencanaan masalah tindakan perbaikan (planning), yang meliputi kegiatan analisis faktor penyebab dan penetapan aksi, (2) pelaksanaan tindakan (acting), (3) pengumpulan data (observing), dan (4) analisis efektivitas tindakan (reflekting). Empat tahap tersebut dilakukan dengan lima siklus penelitian. Berdasarkan hasil penelitian selama lima siklus menunjukan, adanya peningkatan keberanian Mahasiswa maju ke depan kelas menyelesikan soal atau kasus yang diberikan oleh dosen, tanpa paksaan tapi atas inisiatif dan kemauan diri sendiri. hasil analisis data selama siklus I, II, dan III, IV dan V dapat disimpulkan: (1) jumlah Mahasiswa yang berani maju ke depan kelas pengerjaan soal atau kasus meningkat (20% - 87%), (2) jumlah Mahasiswa yang berani membenarkan jawaban teman nya yang salah dari 20% menjadi 70%, dan (3) hasil belajar Mahasiswa pun menjadi meningkat yaitu 85% terbukti hampir rata-rata Mahasiswa mendapat nilai A mata kuliah AKM 1.
Â
Kata Kunci : Keberanian Mahasiswa Maju Ke Depan, Optimalisasi Satuan PembelajarÂ