Pengaruh Latihan Sepak Sila Berpasangan Terhadap Ketepatan Servis Bawah Pada Siswa Putra Ekstrakurikuler Takraw

Authors

  • Nora Lita Deritani

Abstract

Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan antara kelompok yang mendapatkan latihan sepak Sila berpasangan dibandingkan dengan kelompok yang mendapatkan latihan sepak sila sendiri terhadap ketepatan servis bawah pada Ekstrakurikuler sepak takraw siswa putra kelas VII SMP Negeri 5 Lahat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode true eksperimental design. Sampel penelitian ini berjumlah 30 siswa putra Ekstrakurikuler sepak takraw dengan rincian 15 orang siswa putra (kelompok eksperimen) mendapat perlakuan berupa latihan sepak sila berpasangan dan 15 orang siswa putra (kelompok Kontrol) mendapatkan perlakuan sepak sila sendiri.
Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah teknik tes, sedangkan teknik analisis data menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan rata rata skor siswa kelas eksperimen dari skor rata-rata tes awal sebesar 5,5 dan skor rata-rata tes akhir 12,75 meningkat sebesar 7,25. Sedangkan skor rata-rata siswa kelas kontrol juga mengalami kenaikan namun tidak terlalu signifikan, rata-rata tes awal kelas kontrol adalah 4,8 dan skor rata-
rata tes akhir kelas kontrol 8,2 meningkat sebesar 3,4. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan antara kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dalam peningkatan ketepatan servis bawah pada sepak takraw di SMP Negeri 5 Lahat
Kata Kunci: Latihan Sepak Sila Berpasangan

Downloads

Published

2017-03-11