PENGARUH MEDIA BERBASIS AUDIO VISUAL (KOMBINASI SOUND SLIDE) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI KELAS X DI SMA PLUS AL-HANNAN MUARADUA OKU SELATAN

Authors

  • Kaita Murni
  • Laili Rosita

DOI:

https://doi.org/10.31851/swarnabhumi.v2i1.1134

Abstract

ABSTRAK
Media pembelajaran sebagai alat bantu dalam pembelajaran dikelas pada waktu guru sedang mengajar merupakan sarana penunjang yang sangat diperlukan untuk mewujudkan tercapainya proses belajar yang baik, khususnya penggunaan media audio visual pada mata pelajaran geografi kelas X. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh media berbasis audio visual (kombinasi sound slide) terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran geografi kelas X di SMA Plus Alhannan Kecamatan Sindang Danau Kabupaten Muaradua OKU Selatan. Metode penelitian yang digunakan metode kuantitatif dengan pendekatan quasi eksperimen.Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu menggunakan uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipotesis. Penelitian ini menggunakan dua kelas sebagai sampel yaitu kelas X.1 sebagai kelas kontrol dan kelas X.2 sebagai kelas eksperimen. Berdasarkan teknik analisis data yang dilakukan peneliti didapat nilai rata-rata kelas eksperimen sebesar 80,5 dan rata-rata kelas kontrol adalah sebesar 75,42. Sehingga didapat . Dengan taraf signifikansi 0,05 dengan kriteria pengujian hipotesis (8,38> 1,70) berarti Ha diterima dan H0 ditolak. Maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh media berbasis audio visual (kombinasi sound slide) terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Geografi kelas X di SMA Plus Alhannan Kecamatan Sindang Danau Kabupaten OKU Selatan.
Kata Kunci : Media sound slide, Hasil Belajar

Downloads

Published

2017-08-11