PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN MIND MAPPING TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI DI SMA NEGERI 2 KIKIM SELATAN TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Authors

  • yanda nauri
  • Helfa Septinar Universitas PGRI Palembang
  • Misdalina Misdalina Universitas PGRI palembang

DOI:

https://doi.org/10.31851/swarnabhumi.v5i1.3232

Keywords:

Model Pembelajran Mind Mapping, Hasil Belajar Geografi.

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah pengaruh model Pembelajaran Mind-Mapping terhadap Hasil Belajar siswa kelas X pada mata pelajaran geografi di SMA Negeri 2 Kikim Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Mind Mapping terhadap Hasil Belajar siswa kelas X pada mata pelajaran geografi di SMA Negeri 2 Kikim Selatan. Metode yang digunahkan adalah metode pendekatan kuantitatif dengan metode eksprimen. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas X SMA Negeri 2 Kikim Selatan. Pengambilan sampel menggunakan teknik sempel random sehingga diperoleh kelas X IPS1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X IPS 22 sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes. Teknik analisis data menggunakan uji hipotesis dengan uji-t, diperoleh thitung yaitu 6,369 , dibandingkan dengan ttabel 1,683 untuk dk = n1 + n2 – 2 = 60 dengan taraf signifikan 5% dengan demikian thitung > ttabel. Berarti Ha diterima dan Ho ditolak. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Mind Mapping terhadap hasil belajar siswa kelas X pada mata pelajaran geografi di SMA Negeri 02 Kikim Selatan. Berdasarkan hasil analisis data tes dapat disimpulkan ada pengaruh yang signifikan antara model pembelajaran Mind Mapping terhadap Hasil Belajar siswa kelas X pada mata pelajaran geografi di SMA Negeri 2 Kikim Selatan.

References

Salahudin, Anas. (2011). Filsafat Pendidikan. Bandung: cv Pustaka Media.

Marcy, Anastasia. (2017). Pengaruh Model Pembelajaran Mind Mapping terhadap Hasil Belajar Siswa. Jurnal Kajian Pendidikan Matematika. Vol 02 (02), 173-182.

Khosim, Noer. (2017). Model-Model pembelajaran, Jakarta: Suryamedia Publishing.

Ngalimun, (2017). Strategi Pembelajaran di Lengkapi Dengan 65 Model Pembelajaran Yogyakarta: Parama Ilmu Yogyakarta.

Rusman, (2012). Model-model Pembelajaran Jakarta: Raja Grafindo persada.

Shoimin, Aris. (2014). Model Pembelajaran Inovatif dalam Kurikulum 2013. Jakarta: Ar-Ruzz Media

Trianto. (2014). Model Pembelajaran Terpadu: Konsep strategi, dan Implementasinya dalam Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan: Jakarta: Bumi Aksara.

Suroso. (2010). Smart Brain: Metode dan Pembelajaran. Lombok: Holistica.

Zarkasyi, Wahyudin. (2015). Penelitian Matematika. Bandung: Reflika Aditama

Downloads

Additional Files

Published

2020-02-28