KONDISI FERTILITAS PEREMPUAN MIGRAN DI KELURAHAN BUKIT LAMA KOTA PALEMBANG

Authors

  • Wahyu Saputra Universitas PGRI Palembang
  • Sukmaniar Sukmaniar Universitas PGRI Palembang

DOI:

https://doi.org/10.31851/swarnabhumi.v7i1.6335

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan kondisi fertilitas perempuan migran di Kelurahan Bukit Lama Kota Palembang. Metode yang digunakan adalah kualitatif. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi, analisis data dengan reduksi, penyajian dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa usia menikah perempuan migran berada pada usia ideal dan tidak pada usia ideal. Jumlah anak dapat dikategorikan menjadi dua yaitu memiliki anak berjumlah dua orang dan memiliki anak kurang/lebih dari dua orang. Perempuan migran dalam menjarakkan kelahiran anak terbagi dua kategori yaitu jarak sesuai dengan program KB dan tidak sesuai program KB. Jumlah anak yang diinginkan terbagi dalam tiga kategori yaitu tidak memiliki rencana dalam menentukan jumlah anak, menentukan jumlah anak dua orang dan menentukan jumlah anak lebih dari dua orang. Alat kontrasepsi yang digunakan yaitu pil, suntik, dan susuk/implan dengan alasan kecocokan, kemudahan dan kenyamanan. Nilai anak bagi perempuan migran adalah sebagai penerus keturunan, anugerah dari Tuhan dan jaminan masa tua.

Downloads

Published

2022-02-03