ANALISIS PENERAPAN PENDIDIKAN KARAKTER PADA MATA PELAJARAN SEJARAH PEMINATAN DI SMA BINA UTAMA PONTIANAK
DOI:
https://doi.org/10.31851/kalp.v10i1.16164Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan secara utuh dan menyeluruh tentang penerapan pendidikan karakter pada mata pelajaran sejarah peminatan di SMA Bina Utama Pontianak. Metode penelitian yang digunakan deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik penelitian yang digunakan teknik komunikasi langsung, komunikasi tidak langsung dan dokumentasi. Alat penelitian panduan observasi, panduan wawancara dan dokumen pembelajaran. Hasil penelitian antara lain 1) Rencana pembelajaran untuk peserta didik SMA Bina Utama Pontianak yang berorientasi pada penanaman nilai-nilai karakter peserta didik sudah dibuat dan tersusun dengan baik terwujud dalam silabus. 2) Pembelajaran sejarah di peserta didik kelas XII IIS SMA Bina Utama Pontianak menanamkan banyak nilai-nilai karakter yang dapat peserta didik pelajari dan ikuti. Dengan mengaitkan nilai-nilai karakter pada materi yang diajarkan. Nilai- nilai karakter yang ditanamkan pada peserta didik yaitu: (a) Jujur, (b) Disiplin, (c) Kreatif, (d) Komunikatif, (e) Kerja Sama, (f) Cinta Tanah Air, dan (g) Semangat, (h) Toleransi, (i) Sopan dan Santun. 3) Faktor penghambat guru dalam menanamkan nilai-nilai karakter peserta didik dapat dilihat dari: (a) Karena karakter yang dimiliki setiap peserta didik berbeda-beda sehingga penerimaan penanaman nilai-nilai karakterpun akan berbeda. (b) Faktor latar belakang peserta didik yang berbeda-beda dan kebiasaan yang terbawa dari lingkungan masarakat dan keluarga.
Unduhan
Diterbitkan
Terbitan
Bagian
Lisensi
Kalpataru, Jurnal Sejarah dan Pembelajaran Sejarah oleh http://univpgri-palembang.ac.id/e_jurnal/index.php/Kalpa/ berlisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License .