PERANAN GEARBOX PADA PEMBEBANAN MOTOR INDUKSI TIGA FASA

Authors

  • M. Saleh Al Amin

DOI:

https://doi.org/10.31851/ampere.v1i1.477

Abstract

ABSTRAK

Untuk menunjang sektor industri, sebagai penggerak mesin produksi atau pesawat angkat, digunakanlah motor listrik jenis motor induksi, dimana jenis motor ini dapat dikontrol kecepatannya dengan menggunakan komponen semikonduktor dan system kontrol elektronik dan digital lainnya, disamping operasionalnya mudah dan murah. Motor induksi 3 fasa yang paling banyak digunakan oleh dunia industri karena memiliki beberapa keuntungan, antara lain struktur motor induksi tiga fasa lebih ringan (20% hingga 40%) dibandingkan motor arus searah (DC)  untuk daya yang sama, harganya relatif lebih murah, dan perawatan lebih mudah dan hemat. Dalam menggunaannya di sektor industri, motor induksi tiga fasa digunakan sebagai penggerak rotasi, penggerak beban geser, beban angkat, beban liquid, atau beban lainnya. Untuk melayani beban-beban yang berat, digunakan alat bantu yang dapat membuat bebannya akan menjadi ringan, alat bantu tersebut adalah Gearbox.  Tetapi ada juga yang menggunakan Pulley dan Belt, dengan menggunakan perbandingan diameter Pulley (poly).

Kata Kunci : Gear Box, Polley, Beban

Published

2016-06-30

How to Cite

Al Amin, M. S. (2016). PERANAN GEARBOX PADA PEMBEBANAN MOTOR INDUKSI TIGA FASA. Jurnal Ampere, 1(1), 45–58. https://doi.org/10.31851/ampere.v1i1.477