Pendampingan Pembuatan Perangkat Pembelajaran Bagi Guru dalam Mengimplemetasikan Budaya Mandar Melalui Metode Main Peran di TK Fathina

Authors

  • St. Maria Ulfah Universitas Terbuka
  • Bulkis Bulkis Universitas Terbuka
  • Syahrinullah Syahrinullah Universitas Terbuka
  • Saddam Husain Universitas Terbuka
  • Fajar Rakasiwi Universitas Terbuka
  • Asdar Asdar Universitas Terbuka

DOI:

https://doi.org/10.31851/wdk.v7i1.16473

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengimplementasikan alat pembelajaran yang mendukung guru Taman Kanak-kanak (TK) dalam mengajarkan budaya Mandar melalui metode bermain peran.  Program ini melibatkan guru TK Fathinah sebagai mitra utama. Alat pembelajaran yang dikembangkan meliputi panduan bermain peran yang disesuaikan dengan konteks budaya Mandar, media pembelajaran yang mendukung, serta pelatihan bagi guru untuk mengoptimalkan penggunaan alat tersebut. Penelitian ini dapat bermanfaat sebagai bahan pengetahuan kepada guru Taman Kanak-Kanak Fathinah Kabupaten Majene dan sebagai bahan masukan dalam menggunakan metode bermain peran dalam pembelajaran. Tim PkM akan memberikan modul ajar berupa buku panduan guru mengenai main peran. Metode yang akan digunakan dalam PkM ini adalah ceramah dan pendampingan yang dikemas dalam bentuk workshop. Tahap pelaksanaan PkM meliputi tahap pertama,koordinasi dan analisis kebutuhan dari masalah mitra, tahap kedua, menyusun modul ajar, tahap ketiga  adalah pelatihan, pendampingan dan evaluasi dan tahap keempat menyusun laporan kegiatan yang telah dilaksanakan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa alat pembelajaran yang dikembangkan dapat diterapkan dengan baik di lingkungan TK dan disambut positif oleh guru dan anak-anak. Kegiatan pengabdian ini berhasil memberikan kontribusi dalam upaya pelestarian budaya Mandar melalui pendidikan anak usia dini.

References

Felani, N. (2019). Implementasi Pembelajaran PKBM Berbasis Budaya Guna Mendukung Pelestarian Budaya di PKBM Wiratama Yogyakarta. Diklus: Jurnal Pendidikan Luar Sekolah.

Herlina, H. (2022). Kompetensi Pedagogik Guru dalam Membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran di Taman Kanak-Kanak. Journal of Educational Research, 1(1), 123-136.

Lestariningrum, A., & Wijaya, I. P. (2019). Pengembangan Model Pembelajaran Berbasis Budaya Lokal di TK Negeri Pembina Kota Kediri. PAUDIA: Jurnal Penelitian dalam Bidang Pendidikan Anak Usia Dini.

Maryatun, I. B., Pamungkas, J. J., & Christianti, M. (2017). Kemampuan Guru Taman Kanak-Kanak di Yogyakarta dalam Mengembangkan Tema Pembelajaran Berbasis Budaya Lokal. Jurnal Pendidikan Anak, 5(2).

Ningrum, E. S., Christianti, M., Maryatun, I. B., & Cholimah, N. (2020). Pelatihan Penggunaan Buku Panduan Pembuatan dan Pelaksanaan Pembelajaran di Taman Lalu Lintas untuk Guru Taman Kanak-Kanak. Jurnal Pendidikan Anak.

Pamungkas, J., Hayati, N., & Maryatun, I. B. (2016). Pengembangan Perencanaan Pembelajaran PAUD Berbasis Budaya. Jurnal Pendidikan Anak, 5(2).

Sukarya, E. (2020). Upaya Meningkatkan Kompetensi Guru Dalam Menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Kurikulum 2013 Melalui Pendampingan. Jurnal Educatio FKIP Unma, 6(2), 611-617.

Syarkani, S., Siraj, S., & Milfayetty, S. (2019). Program Kemitraan Masyarakat bagi Kelompok Guru TK/RA Melalui Pelatihan Pembuatan Alat Peraga Edukatif Berbasis Nilai-Nilai Islam di Kota Lhokseumawe. Jurnal Vokasi.

Usman, Z. (2020). Pembimbingan Menggunakan Metode Diskusi dan Tugas Individu Guru Binaan dalam Menyusun RPP Kurikulum Taman Kanak-Kanak. Jurnal Pendidikan.

Yusuf, W., & Rahmat, A. (2020). Model Pengembangan Pembelajaran Anak Usia Dini Berbasis Budaya Lokal Di Tk Negeri Pembina Telaga Kabupaten Gorontalo. E-PROSIDING PASCASARJANA UNIVERSITAS NEGERI GORONTALO, 61-70.

Downloads

Published

2024-08-30