Pengaruh Net Profit Margin (NPM) Terhadap Return Saham Pada Sektor Otomotif Dan Komponen Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Tahun 2015-2018

Authors

  • Mursalin Mursalin

DOI:

https://doi.org/10.31851/jmediasi.v1i2.3534

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menguji pengaruh variabel Net Profit Margin terhadap Return Saham subjek penelitian ini adalah perusahaan Sektor Otomotif dan Komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada periode 2015-2018. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, yaitu data laporan keuangan dan laporan tanggung jawab sosial yang terdapat dalam laporan tahunan (annual report) pada perusahaan sektor otomotif dan Komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015-2018. Analisis data dan pembahasan dilakukan dengan menggunakan metode statistik deskriptif yaitu statistik yang digunakan untuk menganalisis data dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpulkan sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi. Hasil penelitian ini secara parsial menunjukkan bahwa uji regresi sederhana  konstanta yaitu 3,388, artinya jika variabel independen nilainya adalah 0, maka Return Saham akan tetap sebesar 3,388. Sedangkan Net Profit Margin memiliki koefisien regresi mempunyai arah negatif yaitu -0,377, artinya  setiap perubahan variabel NPM (X) sebesar 1%, maka akan mengakibatkan perubahan Return Saham sebesar -0,377. Sedangkan uji t Net Prrofit Margin (NPM) berpengaruh dan signifikan terhadap Return Saham.

 

Kata Kunci: Net Profit Margin dan Return Saham.

References

Diana, Shinta Rahma. 2018. Analisis Laporan Keuangan. Bogor: Penerbit In Media.

Fahmi, Irham. 2015. Pengantar Pasar Modal. Bandung: Alfabeta.

Hartono, Jogiyanto, 2015. Teori Portofolio dan Analisis Investasi. Edisi Kesepuluh. Yogyakarta:BPFE.

Jogiyanto, H.M. 2010. Teori Portofolio dan Analisis Investasi. Edisi Ketujuh. BPFE. Yogyakarta.

Kasmir. 2014. Analisis laporan Keuangan. Jakarta: Penerbit PT Rajagrafindo.

Priyatno, Duwi. 2018. SPSS Panduan Mudah oleh Data bagi Mahasiswa dan Umum. Yogyakarta: Percetakan CV Andi Offset.

Sugiyono. 2017. Statistika Untuk Penelitian. Bandung. Penerbit: ALFABETA.

Sunariyah. 2011. Pengantar Pengetahuan Pasar Modal. Edisi Keenam Yogyakarta:UPP STIM YKPN.

Widoatmodjo, Sawidji. 2015. Pengetahuan Pasar Modal untuk Konteks Indonesia. Yogyakarta: Gramedia.

www.idx.co.id

Downloads

Published

2019-03-01