Pengaruh Klasifikasi KAP, Cash Holding,dan Struktur Kepemilikan Terhadap Income Smoothing Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2015-2019

Authors

  • Okta Viani Safitri
  • Endang Sri Mulatsih

DOI:

https://doi.org/10.31851/jmediasi.v4i2.7864

Abstract

ABSTRACT

 

A company is established to make a profit or profit, in order to show the company's performance and attract the attention of investors. Before investing in shares, investors must first evaluate the company by looking at the company's financial statements. The main focus of financial reporting is information about profit and its components. Profit is one of the company's performance parameters that gets the main attention of investors and creditors, so that many company management eventually do income smoothing, to smooth out fluctuations in earnings. This income smoothing is often done with the aim of making it easier to get creditors' loans and attracting investors. The problem in this study is how the influence of KAP classification, cash holding and ownership structure partially and simultaneously on income smoothing in manufacturing companies listed on the IDX in 2015-2019. This study aims to determine how the effect of KAP classification, cash holding and ownership structure partially and simultaneously on income smoothing in manufacturing companies listed on the IDX in 2015-2019. The research method in research is a qualitative method and a quantitative method. Methods of data analysis using descriptive analysis and verification analysis. Based on the test results, it is concluded that the KAP classification variable and cash holding have a negative effect on income smoothing, while the ownership structure variable has no effect on income smoothing. Simultaneously it can be concluded that at least one independent variable (KAP classification, cash holding, and ownership structure) has an effect on income smoothing.

 

Keywords: KAP classification, cash holding, ownership structure, and income smoothing

 

 

ABSTRAK

 

Sebuah perusahaan didirikan untuk memperoleh keuntungan atau profit, agar bisa memperlihatkan performa perusahaan dan menarik perhatian investor. Sebelum menanamkan saham investor terlebih dahulu melakukan penilaian terhadap perusahaan dengan melihat laporan keuangan perusahaan. Fokus utama pelaporan keuangan adalah informasi mengenai laba dan komponennya. Laba merupakan salah satu parameter kinerja perusahaan yang mendapat perhatian utama dari para investor dan kreditur, sehingga banyak manajemen perusahaan yang akhirnya melakukan perataan laba, untuk meratakan fluktuasi laba. Perataaan laba ini sering dilakukan dengan tujuan agar lebih mudah mendapat pinjaman kreditor dan menarik investor.Adapun permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh klasifikasi KAP, cash holding dan struktur kepemilikan secara parsial dan simultan terhadap income smoothingpada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2015-2019. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh klasifikasi KAP, cash holding dan struktur kepemilikan secara parsial dan simultan terhadap income smoothingpada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2015-2019. Metode penelitian dalam penelitian adalah metode kualitatif dan metode kuantitatif. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif dan analisis verifikatif. Berdasarkan hasil pengujian didapat kesimpulan bahwa variabel klasifikasi KAP, dan cash holding berpengaruh negatif terhadap income smoothing sedangkan variabel struktur kepemilikan tidak berpengaruh terhadap income smoothing. Secara simultan didapat kesimpulan bahwa minimal ada satu variabel bebas (klasifikasi KAP, cash holding, dan struktur kepemilikan) yang berpengaruh terhadap income smoothing.

 

Kata Kunci: klasifikasi KAP, cash holding, struktur kepemilikan, dan income smoothing

References

Adiwidjaja, Devina Elvita dan Tandjung, Herlina. 2019. Pengaruh cash holding, firm size, profitabilitas, dan financial leverage terhadap income smoothing.Jurnal multiparadigma akuntansi volume 1 no.3.

Agoes, Sukrisno. 2004. Auditing (pemeriksaan akuntan) olen Kantor Akuntan Pablik: Edisi Ketiga. Jakarta: Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia.

Belkaoui, Ahmed Riahi. 2004. Teori Akuntansi. Edisi kelima.Jakarta: Salemba Empat.

Bhanumurty, N, R. et al. 2018. Advances In Finance & Applied Economics. Singapore: Springer Nature Singapore.

Dwiastuti, Luciana. 2017. Analisis Pengaruh Struktur Kepemilikan Institusional, Financial Leverage, dan Ukuran KAP Terhadap Perataan Laba Dengan Ukuran Perusahaan Sebagai Variabel Moderasi ( Pada Perusahaan GO Publik Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2011-2014. JOM Fekon Vol. 4 No.1.

Ghozali dan Chariri. 2007. Teori Akuntansi. Semarang: Badan Penerbit Undip.

Haniftian, R. Amalia dan Dillak, Vaya Juliana. 2020. Perngaruh Profitabilitas, Cash Holding, Dan Nilai Perusahaan Terhadap Perataan Laba (Studi Kasus Pada Perusahaan LQ45 Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2014-2018). Jurnal Akuntansi & Ekonomi FE.UN PGRI Kediri.Vol.5 No.1.

Herlina, Siti. 2017. Pengaruh ukuran perusahaan , financial leverage, net profit margin, dan struktur kepemilikan terhadap tindakan perataan laba pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2011-2014.

Hery. 2014. Pengendalian Akuntansi dan Manajemen. Jakarta: PT. Fajar Interpratama Mandiri.

Natalie, N. dan Astika, I, B. 2016.Pengaruh cash holding, bonus plan, reputasi auditor, profitabilitas, dan leverage pada income smoothing. E-jurnal Akuntansi Universitas Udayana, Vol. 16, No.2.

Prasetio, dkk.2002. Praktik Perataan Laba dan Kinerja Saham Perusahaan Publik Di Indonesia.Jurnal Akuntansi dan Auditing Indonesia No. 2 Vol 6.

Prasetya, Harris dan Rahardjo, Nur. 2013. Pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, financial leverage, klasifikasi KAP, dan likuiditas terhadap praktik perataan laba. Diponegoro journal of accounting vol 2 no.4.

Prayudi, Dimas dan Daud, Rochmawati. 2013. Pengaruh Profitabilitas, Risiko Keuangan, Nilai Perusahaan dan Struktur Kepemilikan Terhadap Praktik Perataan Laba (Income Smoothing) Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. JEMASI Vol.9, No.2.

Prihadi, Toto. 2019. Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Downloads

Published

2022-03-10