ANALISIS FOTOPERIODE TERHADAP KECERAHAN WARNA, PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP IKAN KOMET (Carassius auratus)

Authors

  • Muhammad Hafiz Mahasiswa Ilmu perikananan, Fakultas Perikanan, Universitas PGRI Palembang
  • Dian Mutiara Program Studi Biologi Fakultas MIPA Universitas PGRI Palembang
  • Rangga Bayu Kusuma Haris Program Studi Perikanan Tangkap Politeknik Kelautan dan Perikanan Dumai
  • Tyas Dita Pramesthy Program Studi Perikanan Tangkap Politeknik Kelautan dan Perikanan Dumai
  • Rahma Mulyani Program Studi Budi Daya Ikan, Universitas PGRI Palembang
  • Arumwati Arumwati Satuan Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan Palembang

DOI:

https://doi.org/10.31851/jipbp.v15i1.4287

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui lama penyinaran berpengaruh terhadap kecerahan warna, pertumbuhan panjang dan berat serta kelangsungan hidup ikan komet (Carassius auratus). Penelitian dilaksanakan di kampus C Fakultas Perikanan Universitas PGRI Palembang. Kegiatan penelitian dilakukan selama 30 hari. Ikan uji yang digunakan adalah Ikan komet ukuran 5 cm dengan menggunakan akuarium sebanyak 12 buah yang berukuran 40 x 30 x 20 cm. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri 4 taraf perlakuan dengan 3 kali ulangan yaitu perlakuan P0 dipelihara tanpa adanya perlakuan penyinaran, P1 lama penyinaran (LP) 6 jam/hari, P2 lama penyinaran (LP) 12 jam/hari, dan P3 lama penyinaran (LP) 18 jam/hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan dengan lama penyinaran selama 18 jam setiap harinya (P3) memberikan hasil terbaik terhadap parameter kecerahan warna badan ikan komet (Carassius auratus) sebesar 20,96 serta pertumbuhan berat rata-rata dan panjang ikan komet (Carassius auratus) yang terbaik terdapat pada perlakuan P3 dengan berat 0,66 gram dan panjang 0,4 cm. Untuk kelangsungan hidup ikan komet (Carassius auratus) nilai tertinggi tertinggi terdapat pada perlakuan P2 yaitu sebesar 93.33%.

Kata kunci : Ikan Komet (Carassius auratus), Fotoperiode, Kecerahan warna

References

Aras, A.K, Nirmala. K, Soelistyowati, D.T, Sudarto. 2015. Manipulasi Spektrum Cahaya Terhadap Pertumbuhan Dan Kualitas Warna Yuwana Ikan Botia Chromobotia macracanthus (Bleeker, 1852). Jurnal Ihtiologi Indonesia. 16 (1) : 45 – 55

Barus, R.S. 2014. Pengaruh Konsentrasi Tepung Spirulina platensis pada Pakan terhadap Peningkatan Warna Ikan Mas koki (Carrasius auratus). Skripsi. Program Studi Sumber Daya Perairan, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara. Medan.

Beauty, G. Yustiati, A. dan Grandiosa, R. 2012. Pengaruh Dosis Mikroorganisme Probiotik pada Media Pemeliharaan terhadap Kelangsungan Hidup dan Pertumbuhan Benih Maskoki (Carassius auratus) dengan Padat Tebar Penebaran Berbeda. Jurnal Perikanan dan Kelautan. Universitas Padjajaran. 3(3) : 1-6

Diharmi A. 2001. Pengaruh Pencahayaan Terhadap Kandungan Pigmen Bio aktif Mikroalga Spirulina platensis Stran Lokal (INK).[Tesis]. Program Pasca Sarjana. Institut Pertanian Bogor.

Effendie. 1997. Metode Biologi Ikan. Yayasan Dwi Sri. 112 Halaman. Bogor.

Ginting, A. Usman, A. dan Dalimunthe, A. 2013. Pengaruh Padat Tebar terhadap Kelangsungan Hidup dan Laju Pertumbuhan Ikan Maskoki (Carassius auratus) yang dipelihara dengan Sistem Resirkulasi. Jurnal Aquacoastmarine. Universitas Sumatera Utara. 5(4) : 104-113

Indarti S, Muhaemin M, Hudaidah S. 2012. Modifiedtoca Colour Finder (M-TCF) dan Kromatofor sebagai Penduga Tingkat Kecerahan Warna Ikan Komet Carasius auratusyang diberi Pakan Dengan Proporsi Tepung Kepala Udang (Tku) Yang Berbeda. Jurnal Rekayasa dan Teknologi Budidaya Perairan. Vol1:9–16.

Miswar, E. Syukran, dan Anggraini, S.H. 2013. Pengaruh Perbedaan Wadah terhadap Keberhasilan Pembenihan Ikan Maskoki (Carassius aurstus). Univeristas Syiah Kuala. 1(1) : 8 -10.

Prayogo, H.H., Rostika, R dan Nuruhwaty, I. 2012. Pengkayaan Pakan Yang Mengandung Maggot dengan Tepung Kepala Udang Sebagai Sumber Karotenoid Terhadap Penampilan Warna dan Pertumbuhan Benih Rainbow Kurumoi (Melanotaenia parva). Jurnal Perikanan dan Kelautan. 3(3): 201-205.

Rahmawati, R. Cindelaras, S and Kusrini, E. 2016. Keragaan Pertumbuhan Dan Warna Ikan Wild Betta (Betta sp.) Dengan Rekayasa Intensitas Cahaya dan Warna Latar. Jurnal Riset Akuakultur. 11 (2) : 155 – 162

Rosid, M.M., Yusanti, I.A., dan Mutiara, D. 2019. Tingkat Pertumbuhan dan Kecerahan Warna Ikan Komet (Carassius auratus) Dengan Penambahan Konsentrasi Tepung Spirulina sp Pada Pakan. Jurnal Ilmu-ilmu Perikanan dan Budidaya Perairan. 14 (1) : 37-45.

Said, D.S, Supyawi, W.D, and Noortiningsih. 2005. Pengaruh Jenis Pakan Dan Kondisi Cahaya Terhadap Penampilan Warnaikan Pelangi Merah Glossolepis Incisus Jantan. Jurnal Ikhtiologi Indonesia 5(2) : 61 – 67

Syaifudin, M. Carman, O. dan Sumantadinata, K.2004. Keragaman Tipe Sirip pada Keturunan Ikan Maskoki Strain Lionhead (Carassius aurstus). Jurnal Akuakultur Indonesia. Institut Pertanian Bogor. 3(3) : 1-4

Wihardi, Y., Yusanti, I.A.,dan Haris, R.B.K. 2014. Feminisasi pada Ikan Mas (Cyprinus carpio) Dengan Perendaman Ekstrak Daun - Tangkai Buah Terung Cepoka (Solanum torvum) Pada Lama Waktu Perendaman Berbeda. Jurnal Ilmu - ilmu Perikanan dan Budidaya Perairan. 9 (1) : 23-28

Downloads

Published

2020-06-30

How to Cite

Hafiz, M., Mutiara, D., Kusuma Haris, R. B., Pramesthy, T. D., Mulyani, R., & Arumwati, A. (2020). ANALISIS FOTOPERIODE TERHADAP KECERAHAN WARNA, PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP IKAN KOMET (Carassius auratus). Jurnal Ilmu-Ilmu Perikanan Dan Budidaya Perairan, 15(1), 1–9. https://doi.org/10.31851/jipbp.v15i1.4287