Perspektif Mahasiswa Terhadap Penggunaan Kecerdasan Buatan ChatGPT dalam Penyusunan Tugas Akhir

Authors

  • Muhammad Tarmizi Universitas Islam Negeri Sumatra Utara
  • Yahfizham Yahfizham Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

DOI:

https://doi.org/10.31851/indiktika.v6i2.15425

Abstract

ChatGPT adalah salah satu dari banyak model kecerdasan buatan yang muncul. Dirilis pada 30 November 2022, ChatGPT merupakan teknologi percakapan yang dapat membantu orang mencari informasi dan menulis dengan cepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi perspektif mahasiswa Pendidikan Matematika UINSU 2024 terhadap penggunaan kecerdasan buatan ChatGPT dalam penyusunan tugas akhir. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif memalui desain penelitian fenomenologi yang melibatkan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, peneliti memilih informan menggunakan metode purposive sampling. Para informan memiliki perspektif beragam tentang ChatGPT. Di satu sisi, mereka melihatnya sebagai alat yang bermanfaat untuk membantu berbagai tugas, seperti menjawab pertanyaan, menyelesaikan tugas, mencari informasi, dan menyusun tugas akhir. Di sisi lain, para informan juga mengemukakan kekhawatiran tentang potensi akurasi informasi yang tidak terjamin, plagiarisme, keterbatasan informasi, kurangnya pemahaman materi, penyalahgunaan, dan hilangnya kebiasaan berpikir kritis. Dari hasil penelitian yang dilakukan maka dapat ditarik kesimpulan bahwa mahasiswa menunjukkan minat untuk menggunakan teknologi kecerdasan buatan ChatGPT sebagai alat bantu dalam meningkatkan efisiensi dan kualitas penyusunan tugas akhir

References

Annas, A. N., Wijayanto, G., Cahyono, D., Safar, M., & Ilham, I. (2024). Pelatihan Teknis Penggunaan Aplikasi Artificial Intelligences (AI) ChatGpt dan Bard AI Sebagai Alat Bantu Bagi Mahasiswa dalam Mengerjakan Tugas Perkuliahan. Journal of Human And Education, 4(1), 332¬–340.

Annur, C. M. (2023). Deretan Aplikasi AI Paling Banyak Digunakan di Indonesia, ChatGPT Teratas. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2023/06/21/

deretan-aplikasi-ai-paling-banyak-digunakan-di-indonesia-chatgpt-teratas

Hanila, S., & Alghaffaru, M. A. (2023). Pelatihan Penggunaan Artificial Intelligence (AI) Terhadap Perkembangan Teknologi pada Pembelajaran Siswa SMA 10 Sukarami Kota Bengkulu. Jurnal Dehasen Mengabdi, 2(2), 221–226.

Joenaidy, A. M. (2019). Konsep dan Strategi Pembelajaran di Era Revolusi Industri 4.0. Laksana.

Kharis, S. A. A., Arisanty, M., & Zili, A. H. A. (2024). Pengalaman dan Perspektif Pendidik terhadap Penggunaan ChatGPT dalam Pengajaran. Jurnal Pendidikan, 33(1), 515–524.

Lian, B., & Amiruddin, A. (2021). Peran Pendidikan Dalam Menciptakan SDM Berkualitas di Era Disrupsi dan Pandemi Covid-19. Prosiding Seminar Nasional PGRI Provinsi Sumatra Selatan dan Universitas PGRI Palembang, November, 12–15.

Mairisiska, T., & Qadariah, N. (2023). Persepsi Mahasiswa FTIK IAIN Kerinci Terhadap Penggunaan ChatGpt untuk Mendukung Pembelajaran di Era Digital. Jurnal Teknologi Pembelajaran Indonesia, 13(2), 107–124.

Maulana, M. J., Darmawan, C., & Rahmat. (2023). Penggunaan ChatGpt dalam Tinjauan Pendidikan Berdasarkan Perspektif Etika Akademik. Bhineka Tunggal Ika: Kajian Teori dan Praktik Pendidikan PKn, 10(1), 58–66.

Dwihadiah, D., Gerungan, A., & Purba, H. (2024). Penggunaan ChatGPT di Kalangan Mahasiswa dan Dosen Perguruan Tinggi Indonesia. CoverAge: Journal of Strategic Communication, 14(2), 130-145.

Nurhayati, H. (2023). Number Of Internet Users In Indonesia From 2017 To 2022 With Forecasts Until 2028. Statista.

https://www.statista.com/statistics/254456/number-of-internet-users-in-indonesia/#:~:text=In 2022%2C approximately 224 million,about 270 million by 2028.&text=With over 204 million internet,the biggest online markets worldwide.

Putri, V. V., & Khasanah, I. (2023). Perspektif Mahasiswa Pendidikan Matematika UNISMA 2023 Terhadap Penggunaan Artificial Intelligence Chat GPT dalam Penyusunan Seminar Proposal. J-PRIMA (Jurnal Pembelajaran, Riset, dan Inovasi Matematika), 1(1), 23–35.

Ramadhan, F. K., Faris, M. I., Wahyudi, I., & Sulaeman, M. K. (2023). Pemanfaatan ChatGPT dalam Dunia Pendidikan. Jurnal Ilmiah Flash, 9(1), 25–30.

Ramen Antonov, P., Ambiyar, & Verawardina, U. (2021). Deteksi Mahasiswa Yang Dapat Menyusun Tugas Akhir dengan Metode Visekriterijumsko Kompromisno Rangiranje (VIKOR). Jurnal Teknologi Informasi Techno.Com, 20(2), 210–220.

Serdianus, S., & Saputra, T. (2023). Peran Artificial Intelligence Chatgpt Dalam Perencanaan Pembelajaran Di Era Revolusi Industri 4.0. Masokan: Ilmu Sosial dan Pendidikan, 3(1), 1–18.

Setiawan, A., Khairiyah, U., & Luthfiyani. (2023). Penggunaan ChatGPT Untuk Pendidikan di Era Education 4.0: Usulan Inovasi Meningkatkan Keterampilan Menulis. JURNAL PETISI (Pendidikan Teknologi Informasi), 4(1), 49–58.

Yasmar, R., Suja, A., & Hidayat, A. F. S. (2023). Pemanfaatan ChatGPT dalam Meningkatkan Keterampilan Menulis/Maharah Kitabah Berbasis 6C (Critical Thinking, Creativity, Collaboration, Communication, Computational and Compassion). Al-Jawhar, Journal of Arabic Language, 1(2), 87–104.

Zakariah, M. A., Afriani, V., & Zakariah, K. M. (2020). Metodologi Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, Action Research, Researc and Development (R and D). Yayasan Pondok Pesantren Al Mawaddah Warrahmah Kolaka.

Downloads

Published

2024-06-15