Pengaruh Metode Kerja Kelompok Pada Hasil Belajar Siswa Membuat Gambar Bercerita Kelas V SD Negeri 113 Palembang

Authors

  • Lita Indah Setyawati SD Negeri 113 Palembang

DOI:

https://doi.org/10.31851/sj.v3i1.7554

Abstract

Pembelajaran Seni Budaya dan Prakarya (SBdP) merupakan pendidikan yang meliputi seni rupa, seni tari, seni musik, dan seni keterampilan. Kesulitan yang terjadi yaitu hasil belajar siswa yang masih standar. Berdasarkan hal tersebut masalah dalam penelitian ini adalah masih rendahnya kemampuan dan hasil belajar siswa kelas V membuat gambar bercerita. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh metode kerja kelompok pada hasil belajar siswa membuat gambar bercerita kelas V SD Negeri 113 Palembang. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian kuantitatif dengan model quasi experimental yang terdiri dari 2 kelas yaitu kelas V.D dan V.F. Sebelum diberikan perlakuan terlebih dahulu diberi pretest selanjutnya diberi posttest. Penelitian ini menggunakan pengumpulan data seperti observasi, wawancara, tugas proyek, dokumentasi, dan menggunakan analisis data. Hasil penilaian awal atau pretest kelas V.D dengan rata-rata 72,8 , kelas V.F dengan rata-rata 72,9 dan posttest untuk mengetahui hasil belajar siswa ternyata nilai rata-rata kelas eksperimen lebih tinggi yaitu 81,83 dan kelas kontrol yaitu 78,73. Berdasarkan perhitungan uji normalitas data yang diperoleh kelompok eksperimen yaitu 0,5 dan kelompok kontrol yaitu -1. Hasil perhitungan uji normalitas data untuk Fhitung ≤ Ftabel atau 2,94 ≤ 4,01, maka varians dikatakan homogen. Pengujian hipotesis dari hasil perhitungan uji t diperoleh nilai thitung 0,42 ttabel 2.001 berarti Ha diterima dan Ho ditolak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode kerja kelompok mempengaruhi hasil belajar siswa yang menunjukkan bahwa kelompok eksperimen mendapatkan rata-rata nilai lebih tinggi dibandingkan dengan rata-rata kelas kontrol. Siswa lebih suka mengerjakan tugas secara bersama-sama, selain itu dapat melatih siswa dalam kerja sama, tanggung jawab dan kedisiplinan.

References

Anugrahana, A. (2020). Hambatan, Solusi dan Harapan: Pembelajaran Daring Selama Masa Pandemi Covid-19 Oleh Guru Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dan Kebudayaan, 10(3), 282–289.

Ardianto, E. (2007). Komunikasi Massa: Suatu Pengantar. Bandung: Simbosa Rekatama Media.

Arfiah, S. (2017). Penerapan Metode Kerja Kelompok Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas V.C. Jurnal Primary Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 267.

Arikunto, S. (2013). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Endrayanto, H. Y., & Harumurtu, Y. W. (2014). Penilaian Belajar Siswa di Sekolah. Daerah Istimewa Yogyakarta: PT. Kanisius.

Fakhrurazi. (2018). Hakikat Pembelajaran Yang Efektif. At-Tafkir, 86.

Gunadi. (2014). Representasi Nilai-Nilai Budaya Lokal Dalam Gambar Anak-Anak di SD Banjarejo Grobo. Jurnal Seni, 24.

Haidir, & Salim. (2014). Strategi Pembelajaran. Perdana.

Hidayat, S. (2017). Pengembangan Kurikulum Baru. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Jaya, I. M. (2020). Metode Penelitian Kuantitatif dan Kulitatif. Yograkarta: Quadrandrt.

Karitas, D., & Fransiska. (2017). Buku Siswa SD/ MI Kelas V Tema 6 Panas dan Perpindahannya. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Katun, S., Kresnady, H., & Syamsiati. (2013). Penggunaan metode kerja kelompok untuk meningkatkan hasil belajar matematika sekolah dasar. 5.

Kunandar. (2013). Penilaian Auntentik (Penilaian Hasil BelajarPeserta Didik berdasarkan kurikulum 2013). Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Kusumawati, H. (2017). Buku Siswa Kelas Tema 8 Lingkungan Sahabat Kita. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Lisa, Y. (2014). Pengaruh Metode Kerja Kelompok Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Daur Air Kelas V SDN 50 Banda Aceh. Darussalam, Banda Aceh: Universitas Syiah Kuala.

Mansyur. (2019). Teori dan Telaah Pengembangan Kurikulum. Gedong Meneng Bandar Lampung : Aura.

Nuryadi, Astuti, T. D., Utami, E. S., & udiantara, B. (2017). Dasar-Dasar Statistik Penelitian . Yograkarta : Gramasurya .

Opnami, A. R. (2019). Pengembangan Media Pembelajaran Audiovisual Seni Budaya dan Prakarya Materi Batik Jumput Siswa Kelas V SD Negeri 4 Krandegan Banjarnegara

Pamadhi, H. (2019). Pendidikan Seni di SD. Tangerang Selatan : Universitas Terbuka .

Prawira, N. G., & Tarjo, E. (2018). Belajar dan Pembelajaran Seni Budaya . Bandung: PT Sarana Tutorial Nurani Sejahtera.

Rifa'i, Achmad, & Anni, C. T. (2012). Psikologi Pendidikan . Semarang: Pusat Pengembangan MKU/ MKDK-LP3.

Rusmono, & Ghozali, M. I. (2019). Pengaruh Media Cerita Bergambar Berbasis Literasi Membaca Terhadap Hasil Belajar Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Teknologi Pendidikan.

Sari, N. D., Setiwan, B., & Mujiyanto, Y. (2018). Implementasi Kurikulum 2013 Edisi Revisi Dalam Pembelajaran Membaca Puisi (Studi Kasus Di kelas X IPS 1 SMA 1 Karanganyar). Jurnal Bahasa, Sastra dan Pengajarannya, 111.

Setiati, L., Sunarto, P., & Setiawan, P. (2013). Komunikasi Gambar Bercerita pada Buku Belajar Baca Anak Taman Kanak-Kanak. Jurnal Art & Des, 40.

Sudjana, N. (2012). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung : PT Remaja Rosdakarya.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantiatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan. (2003). Lembaga Negara Republik Indonesia , 20.

Downloads

Published

2020-03-22

Issue

Section

Articles