Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Small Group Discussion Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Matematika

Authors

  • Piryanti Piryanti
  • Prayogawaty Prayogawaty

DOI:

https://doi.org/10.31851/wahanadidaktika.v19i3.10713

Keywords:

Matematika, Hasil Belajar, Small Group Discussion

Abstract

Berdasarkan hasil belajar peserta didik kelas VIII.4 SMP Negeri 40 Palembang peserta didiknya kurang memahami pelajaran matematika hal ini dilihat dari nilai tes matematika yang kurang dari 70. Dari 34 peserta didik hanya 9 peserta didik atau 26.47% yang sudah memenuhi KKM, sedangkan 25 peserta didik atau 73.53% belum berhasil memenuhi KKM. Hal ini ditunjukan dengan sikap peserta didik yang cenderung ramai sendiri, mengobrol dengan teman, dan kurang memperhatikan pembelajaran yang sedang berlangsung. Guru banyak menjelaskan dan peserta didik kurang diberi kesempatan untuk berdiskusi dengan temannya.Bertitik tolak dari uraian di atas, maka dirumuskan masalah dalam penelitian ini yaitu yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: “Bagaimanakah peningkatan hasil belajar Matematika setelah diterapkannya model pembelajaran Small Group Discussion peserta didik kelas VIII.4 SMP Negeri 40 Palembang?â€. Tujuan yang diharapkan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar matematika setelah diterapkannya model pembelajaran Small Group Discussion  peserta didik . Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII.4 SMP Negeri 40 Palembang yang berjumlah 34 peserta didik. Penelitian ini akan dilaksanakan pada semester ganjil tahun ajaran 2019/2020 pada bulan Agustus s/d Oktober 2019. Penelitian tindakan kelas ini telah dikatakan tuntas dengan dibuktikannya peningkatan hasil belajar Matematika menggunakan model pembelajaran Small Group Discussion. Ketuntasan belajar meningkat dari pra siklus, siklus I ke siklus II yaitu masing-masing 26.47%, 61.76% dan 88.24%. Pada siklus II ketuntasan belajar peserta didik secara klasikal telah tercapai dan mengalami peningkatan yang sangat baik.

References

Arikunto, Suharsimi.2002.Dasar-dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.
Depdiknas, 2004. Pedoman Pengembangan Silabus, Jakarta.
Djamarah, Syaiful Bahri. 2005. Guru dan Anak Didik Dalam Interaksi Edukatif. Jakarta: PT. Rineka Cipta.
Nasution, 2000. Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Sinar Baru Algesindo.
Rahmawati, 2008.Pengaruh pembelajaran Matematika Berbasis Komputer Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa SMA. Skripsi FPMIPA UPI Bandung. Tidak Diterbitkan

Sagala, S. 2010. Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung : Alfabeta.
Santyasa, I, W. 2007. Landasan Konseptual Media Pembelajaran. Disajikan Dalam Work Shop Media Pembelaran Bagi Guru SMAN Banjarangkan Klungkung Tanggal 10 Januari 2007. Universitas Pendidikan Ganesha.
Winkel, WS. 2002. Psikologi Pendidiskan. Jakarta: Gramedia.

Downloads

Published

2021-09-30