KAIN SONGKET SEBAGAI MATERI PEMBELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN INDONESIA

Authors

  • Muhamad Idris

DOI:

https://doi.org/10.31851/wahanadidaktika.v13i3.516

Abstract

Abstrak

Permasalahan penelitian adalah nilai sejarah apakah dari kain songket Palembang yang dapat dijadikan sebagai materi pembelajaran sejarah kebudayaan di Program Studi Pendidikan Sejarah FKIP Universitas PGRI Palembang. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui nilai sejarah apakah dari kain songket Palembang yang dapat dijadikan sebagai materi pembelajaran sejarah kebudayaan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan studi kasus tunggal terpancang. Sumber data adalah informan, dokumen, dan tempat yang berkaitan dengan songket Palembang sebagai obyek penelitian ini. Teknik pengumpulan data adalah wawancara mendalam pada kolektor kain songket Palembang, kajian dokumen dan observasi langsung. Validitas data menggunakan metode triangulasi data dan triangulasi metode. Hasil penelitian songket Palembang memiliki kekayaan nilai sejarah yang tinggi yang dapat dijadikan sebagai materi pembelajaran sejarah kebudayaan. Songket Palembang telah mengakar sejak lama dalam budaya Palembang. Data lapisan kebudayaan masa Sriwijaya, kesultanan Palembang jelas merekam jejak sejarah tersebut. 

 

Kata Kunci: Songket, pembelajaran sejarah kebudayaan Indonesia.

Downloads

Published

2016-06-15